
Situs Menggung atau Candi Menggung merupakan tinggalan arkeologi yang terletak di dusun Nglurah, Desa Tawangmanggu, Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar. Situs ini berada di sebuah areal perbukitan dengan elevasi 1.003 m dpl dengan banyak pohon-pohon besar yang tumbuh di sekitar situs. Di sisi Barat situs terdapat jalan dan permukiman penduduk. Sedangkan, di sisi Selatan terdapat sungai yang berjarak sekitar 50 m dari situs dan juga terdapat parit yang memanjang ke arah Barat lalu berbelok ke arah Utara pada sisi Barat situs (Heri Purwanto & Coleta Palupi Titasari, 2017).